PULANG PISAU - Dalam pelaksanaan pasar penyeimbang tahun 2023 telah menyediakan beras sebanyak 31.500 Kilogram, Hal tersebut diungkapkan Elieser Jaya selaku Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (Disperindagkop UMKM).
Lebih lanjut, Elieser Jaya menjelaskan bahwa komoditas bahan pokok lainnya juga telah dipersiapkan, termasuk minyak goreng sebanyak 15.750 liter, gula pasir seberat 15.750 kilogram, telur sebanyak 3.300 butir, dan sirup sejumlah 1.267 botol. Pasar penyeimbang akan diselenggarakan di tujuh titik berbeda di berbagai kecamatan, seperti Kahayan Hilir, Kahayan Kuala, Maliku, Pandih Batu, dan Jabiren Raya.
Kegiatan pasar penyeimbang merupakan bagian dari program Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, yang rutin diadakan pada hari-hari besar keagamaan seperti Ramadan menjelang Idulfitri, Natal, dan Tahun Baru. Tujuan utamanya adalah untuk memastikan bahwa masyarakat yang merayakan hari-hari besar tersebut dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. Pasar penyeimbang juga membantu mengatasi lonjakan harga bahan pokok yang sering terjadi menjelang perayaan agama.
Elieser Jaya menambahkan bahwa jadwal pelaksanaan pasar penyeimbang sudah teratur, dan dia mengimbau masyarakat di wilayah-wilayah yang akan dijangkau oleh kegiatan ini untuk mempersiapkan diri guna mendapatkan barang-barang kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau tentunya.
(Marselinus)
0 Comments