PALANGKA RAYA - Pembacaan rekomendasi yang di sampaikan secara virtual oleh anak kandung Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani yang juga selaku Ketua DPR RI, DPP PDI Perjuangan memutuskan untuk rekomendasi Cabup dan Cawabup Kabupaten Kotawaringin Timur yang di percayakan kepada pasangan Halikin Noor dan Irawati yang juga merupakan kader PDI perjuangan, untuk maju pada perhelatan pemilihan kepala daerah di Kabupaten Kotawaringin Timur.
Pembacaan rekomendasi yang di ikuti Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, tepatnya di aula Gedung DPD PDI Perjuangan jalan Soekarno tersebut di hadiri langsung oleh Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sigit K Yunianto yang di dampingi kader PDI Perjuangan lainnya.
Usai mengikuti rekomendasi secara virtual yang di pimpin oleh sekretaris DPD PDI Perjuangan Sigit K Yunianto saat dimintai keterangannya mengatakan sebagai kader PDI Perjuangan Kalimantan Tengah ia sangat mendukung keputusan dewan pimpinan pusat.
Saat diwawancarai Sigit menyampaikan untuk rekomendasi calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng sejauh ini belum ada titik terang dan masih menunggu keputusan DPP PDI perjuangan.
Selain itu terkait pemenuhan kursi untuk mengusung partai akan berkoalisi dengan partai lainnya di karenakan Dewan pimpinan cabang Kotawaringin Timur hanya mendapatkan 7 kursi sedangkan untuk maju dan bertarung di pilkada Kotim pada 9 Desember tahun 2020 nanti PDI Perjuanagan memiliki kekurangan satu kursi sehingga masih perlu satu kursi untuk dapat mengusung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringain Timur
(MN)
0 Comments