Kalteng

DPR Minta Pemda Pantau Harga Daging Jelang Idul Adha

KUALA PEMBUANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan meminta kepada pemerintah daerah melalui dinas terkaitnya agar bisa melakukan pemantauan terhadap harga daging sapi di pasar, terlebih menjelang hari raya Idul Adha atau kurban.

Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Bejo Riyanto mengatakan bahwa dengan dilakukan pemantauan di pasar terutama  harga daging menjelang hari Raya  Idul Adha demi menjaga stabilitas harga daging sapi di Kabupaten Seruyan khusus di pasar-pasar tradisional.

Kita minta kepada dinas terkait khususnya dinas perdagangan atau Diskoperindag setempat melakukan sidak lapangan terhadap harga harga di pasar, agar harga daging sapi tidak terlalu mahal dan dapat dijangkau oleh masyarakat,” katanya, Kamis (27/6/2022).

Menurutnya, dengan adanya pemantauan secara berkala di pasar tentunya akan dapat menjaga kesetabilan harga di pasaran, terutama terkait harga daging yang terjangkau. Ini tentunya juga sangat membantu masyarakat, terlebih saat Idul Adha nantinya sehingga menurut dia hal ini memang diharapkan oleh masyarakat terlebih ibu rumah tangga.

Saya berharap jangan sampai terjadi lonnjakan harga yang berlebihan, terutama harga daging sapi harus sesuai dengan harga yang ditetapkan oleh pemerintah. Jangan sampai di manfaatkan oleh oknun-oknum yang tidak bertanggung jawab, oleh karena itu tugas dari dinas terkait seperti Diskoprindag untuk terus memantau harga di pasaran agar tetap setabil,” ungkapnya.

 

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments