P. Raya

Duwel Rawing : Inovasi Juga Dibutuhkan Dalam Pengembangan Pariwisata

PALANGKA RAYA - Inovasi di sektor pariwisata Kalimantan Tengah dapat dikolaborasikan dengan teknologi. Seperti yang disampaikan Politisi senior DPRD Kalteng dari Fraksi PDIP Kalteng, Duwel Rawing. "Inovasi juga dibutuhkan dalam pengembangan pariwisata di Kalteng. 

Tentunya dengan berkolaborasi dengan sistem digitalisasi," katanya, Kamis 30 September 2021 dini hari. Duwel mengatakan, dalam pengembangan sektor pariwisata digital, sangat diperlukan peran milenial. Namun terlebih dahulu harus menanamkan rasa cinta terhadap daerahnya.

"Keterlibatan milenial akan memudahkan pengembangan pariwisata digital, mengingat milenial sudah lebih familiar dengan dunia digital. Selain itu harus mencintai daerahnya," ujarnya. Selain itu, dengan menerapkan digitalisasi, tidak hanya sektor pariwisata yang dapat dikembangkan, melainkan industri kecil dan menengah serta usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) lainnya yang berkaitan erat dengan pariwisata pun dapat ikut berkembang.

Tentunya, hal ini harus diperhitungkan dengan cermat oleh pemerintah. Pasalnya, pariwisata menjadi salah satu kunci pemulihan ekonomi pasca pandemi. 

"Masih sedikit sekali objek wisata Kalteng yang sudah siap betul dengan digitalisasi. Itu bisa dilihat dari masih kecilnya infrastruktur pendukungnya. Kita masih perlu banyak belajar agar kedepan tidak semakin tertinggal. Tentunya untuk mengembangkan hal ini diperlukan keterlibatan semua pihak, termasuk milenial," pungkasnya. 

(Deddi)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments