P. Raya

Ekonomi Kalteng Mengalami Pertumbuban Tertinggi Di Kalimantan, Dengan Lapangan Usaha Dari Pertanian

PALANGKA RAYA - Pertumbuban ekonomi provinsi Kalimantan Tengah, pada triwulan III tahun 2022 mengalami pertumbuhan sebesar 6,74 persen. Hal itu di sampaikan badan pusat statistik dalam rilis yang di laksanakan Ruang Vicon BPS Provinsi Kalimantan Tengah, pada senin 7 november 2022.

Pertumbuhan ekonomi Kalimantan Tengah pada triwulan III (Tiga) 2022 dibandingkan triwulan III (Tiga) 2021 mengalami pertumbuhan sebesar 6,74 persen. Dengan kategori yang mengalami pertumbuhan yaitu Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum sebesar 15,47 persen yang diikuti dengan Jasa Perusahaan sebesar 14,11 persen.

Sedangkan Struktur Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kalimantan Tengah menurut lapangan usaha atas dasar harga berlaku triwulan III tahun 2022 didominasi oleh Kategori Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan sebesar 20,98 persen; diikuti oleh Industri Pengolahan 15,43 persen; dan Pertambangan dan Penggalian sebesar 14,69 persen. Ketiga kategori tersebut memiliki peranan lebih dari setengah perekonomian Kalimantan Tengah (51,1 persen).

Satatis ahli madya Gatot Rusdyanto juga menyampaikan, triwulan III (Tiga) 2022 Kalimantan tengah mencapai pertumbuhan ekonomi tertinggi dibandingkan seluruh provinsi yang ada di Kalimantan.

Sementara itu ahli madya Ambar Dwi Santoso mengatakakan, untuk keadaan tenaga kerja yang di Kalimantan tengah dari segi jumlah tenaga kerja dibandingkan agustus tahun lalu mengalami penurunan yaitu angkatan kerja turun 6,01 ribu, penduduk yang bekerja turun 1,97 ribu, sementara penganggur turun sebanyak 4,04 ribu orang.

Meskipun demikian angka produktifitas mengalami peningkat yang cukup baik, yang dapat dilihat jumlah kenaikan ekonomi yang semakin tinggi,

Ambar Dwi santoso juga mengatakan Lapangan pekerjaan utama dengan kenaikan jumlah pekerja terbesar adalah kategori Pertanian, Kehutanan dan Perikanan.

(Fardoari Reketno)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments