Katingan

Festival Sepan Tamakar: Mewarnai Ulang Tahun Kabupaten Katingan ke-2 dan HUT RI ke-78

KATINGAN - Festival Sepan Tamakar, yang akan digelar pada pertengahan Juli 2023. Lokasi acara ini akan berada di Kelurahan Tumbang Sanamang, Kecamatan Katingan Hulu.Hal iyu dilakukan sempena  Masyarakat di bagian hulu Kabupaten Katingan bersiap untuk merayakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-2 Kabupaten Katingan dan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) dengan acara besar.

Rudi Hartono selaku Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, memberikan dukungan penuh untuk acara ini dan mengungkapkan apresiasinya terhadap panitia pelaksana (panlak) yang telah menginisiasi kegiatan Festival tersebut nantinya yang akan digelar.

Meskipun acara seperti Sepan Tamakar jarang digelar di ibu kota Kabupaten Katingan, di wilayah hulu seperti Katingan Tengah dan Kecamatan Katingan Hulu, acara serupa hampir setiap tahun diadakan.

Ia menambahkan, "Ini juga merupakan upaya untuk melestarikan seni dan budaya daerah Kabupaten Katingan,"ungkapnya.

Dalam rangka Festival Sepan Tamakar, akan diadakan berbagai kegiatan seperti festival seni dan budaya tradisional, termasuk tarian karungut dan berbagai jenis tarian daerah. Acara ini juga akan menampilkan hiburan musik langsung dengan beragam genre, termasuk dangdut, pop, rock, dan reggae, serta berbagai jenis hiburan lainnya yang akan diadakan .

Partisipasi melibatkan seluruh lapisan masyarakat, dari anak-anak TK dan PAUD hingga pelajar SD, SMP, dan SMA, serta masyarakat setempat secara umum. Acara ini juga akan mencakup berbagai jenis kegiatan ekonomi, permainan rakyat, dan hiburan anak-anak, termasuk pasar rakyat, atraksi permainan tradisional seperti tong edan, kereta api setempat, dan banyak lagi.

Dalam rencana kegiatan ini, Rudi menyarankan agar panitia berdiskusi dengan Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporpar) setempat sebelum acara berlangsung. Hal ini agar rencana acara selaras dengan program Pemerintah Kabupaten setempat.

Festival Sepan Tamakar akan menjadi momen meriah yang tidak hanya merayakan ulang tahun Kabupaten Katingan, tetapi juga merayakan semangat kemerdekaan Indonesia sambil menjaga dan memperkaya budaya daerah.

(Novryanto)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments