P. Raya

Gubernur Kalteng Lepas Kontingen Menuju PON XXI dan memberikan pesan pesan

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran, secara resmi melepas kontingen Kalteng yang akan bertanding dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh dan Sumatra Utara. Upacara pelepasan berlangsung di Halaman Istana Isen Mulang, Rumah Jabatan Gubernur, pada Rabu (4/9/2024).

Pelepasan kontingen Kalimantan Tengah dilakukan dalam suasana penuh semangat di Halaman Istana Isen Mulang. Gubernur Sugianto Sabran memberikan pesan penting kepada para atlet, mengingatkan mereka untuk menjunjung tinggi falsafah Huma Betang dalam bertanding.

Gubernur Sugianto juga menekankan pentingnya menjaga sikap selama berada di daerah lain. Gubernur optimis bahwa kontingen Kalteng bisa mencapai target minimal 7 medali emas. Meskipun ada tantangan dalam persiapan, seperti kurangnya waktu latihan, namun dukungan pendanaan yang memadai memberikan harapan besar.

Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang akan berlangsung dari 9 hingga 20 September 2024 di Aceh dan Sumatera Utara menjadi ajang penting bagi atlet-atlet dari seluruh Indonesia, termasuk Kalimantan Tengah. Dengan persiapan yang matang dan semangat yang tinggi, kontingen Kalteng diharapkan dapat memberikan yang terbaik dan membawa pulang prestasi gemilang.

(Hariri)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments