P. Raya

HM. Hasan Busyairi: TKRD PMI Kalteng Jadi Wadah Positif untuk Relawan Se-Kalteng

PALANGKA RAYA – HM. Hasan Busyairi memberikan tanggapan positif terkait penyelenggaraan Temu Karya Relawan Daerah (TKRD) pertama oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kalimantan Tengah. Menurutnya, kegiatan ini merupakan langkah positif yang membuka ruang bagi relawan dari seluruh kabupaten dan kota di Kalimantan Tengah untuk berpartisipasi.

"Kegiatan Temu Karya Relawan Daerah ini adalah yang pertama kali dilakukan oleh PMI Kalteng. Kegiatan ini sangat positif, menjadi wadah bagi relawan untuk menunjukkan dan membagikan pengalaman yang mereka miliki," ungkap Hasan Busyairi yang juga menjabat menjadi sekretaris PMI Kota.

Ia menekankan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antarrelawan dari berbagai daerah di Kalimantan Tengah. "Dengan adanya kegiatan ini, saya berharap relawan dapat saling mempererat hubungan satu sama lain dan berbagi pengalaman dari daerah masing-masing," lanjutnya.

Hasan Busyairi juga menjelaskan tentang pentingnya penghargaan yang diberikan oleh PMI Palangka Raya kepada para relawan. Menurutnya, penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan atas kerja keras dan dedikasi para penerima dalam menjalankan tugas kemanusiaan.

"Penghargaan adalah salah satu bentuk pengakuan terhadap apa yang telah dikerjakan oleh penerima penghargaan," jelasnya.

Beliau juga menyoroti peran aktif PMI Palangka Raya dalam aksi-aksi kemanusiaan, terutama saat terjadi bencana seperti banjir dan kebakaran. "Palangka Raya selalu berperan aktif dalam kegiatan kemanusiaan yang dibutuhkan oleh masyarakat. Termasuk ketika ada bencana banjir atau kebakaran, kami tidak pernah absen dalam memberikan bantuan untuk meringankan beban korban yang terkena bencana," tegas Hasan Busyairi.

HM. Hasan Busyairi berharap agar kegiatan seperti TKRD dapat memberikan semangat baru bagi para relawan di daerah untuk terus menyumbangkan tenaga dan dedikasi mereka dalam aksi-aksi kemanusiaan. "Saya harap kegiatan ini bisa memberikan semangat bagi para relawan, sehingga ketika mereka kembali ke daerah masing-masing, kehadiran teman-teman dari PMI semakin dirasakan," pungkasnya.

 

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments