P. Raya

Inflasi Kalteng Bulan Juli 0,09% Dampak Penurunan Harga Beras

PALANGKA RAYA  - Rapat Evaluasi Pengendalian Inflasi di Provinsi Kalteng, dilaksanakan di kantor Gubernur Provinsi Kalteng, di Aula Bajakah Lantai II, Palangka Raya, Provinsi Kalteng, Rabu (2/8/2023).

Kepala Bank Indonesia (BI) Provinsi  Kalteng Taufik Saleh usai kegiatan saat ditemui mengatakan. bahwa pada Juli 2023, inflasi gabungan Kalteng menurun dibanding Juni 2023 yang inflasinya sebesar 0,27% (mtm). Inflasi bulanan di bulan juli ini inflasi 0,09%, masih sangat terkendali.

Penyebab utama inflasi bersumber dari Kelompok Makanan, Minuman dan Tembakau serta Pendidikan seiring dengan mulainya tahun ajaran baru.

Inflasi kelompok makanan, minuman, dan tembakau menurun dibandingkan bulan sebelumnya seiring menurunnya harga beras di Palangka Raya, dan Inflasi tertahan rendah turut didukung oleh deflasi kelompok perumahan, air, listrik, dan Bahan Baku Rumah Tangga (BBRT) seiring penurunan harga LPG 5,5 dan 12 kg dan tiket pesawat di Palangka Raya ada penurunan, sedangkan di Sampit sendiri ada kenaikan inflasi tiket kapal laut kepelabuhan sampit.

Menurutnya, penurunan harga, mayoritas ditunjukkan oleh komoditas pangan termasuk beras, daging ayam ras, bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit.

“Setelah konsisten menjadi komoditas penyumbang inflasi, beras akhirnya mengalami penurunan harga, sebagai dampak perubahan pola konsumsi masyarakat, dan harga angkutan udara turut menurun seiring penambahan frekuensi penerbangan” tambahnya  Taufik.

Faktor pendorong inflasi antara lain, potensi anomali cuaca akibat fenomena el-nino, kenaikan harga rokok (kenaikan cukai bertahap) 2023, kondisi cuaca yang lebih kering berpotensi menurunkan produksi tanaman, potensi realisasi panen yang lebih rendah dibandingkan tahun lalu, dan penyesuaian harga BBM non subsidi.

Rapat dihadiri oleh OPD terkait, instansi vertikal, Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Prov. Kalteng, TPID Kota Palangka Raya, TPID Kabupaten Kotawaringin Timur, para distributor pedagang bawang putih bawang merah.

 

(Era Suhertini)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments