Kalteng

Jalan Muara Teweh - Puruk Cahu Km 10 Retak

BARITO UTARA - Tepatnya di kilometer 10 simpang Lahei mengalami retak dan membentuk lobang yang dalam. Sebelumnya kondisi jalan di sekitar wilayah itu mengalami keretakan dan sangat terlihat aspal mengalami pergeseran dan sudah ada beberapa ditumbuhi rumput. Namun seiring dengan waktu, pergeseran itu tambah besar dan membentuk lobang Panjang. Kuat dugaan, hal ini disebabkan karena hujan deras serta jurang di samping jalan, yang menyebabkan pergeseran tanah saat dilewati kendaraan angkutan bertonase berat. Pergesaran jalan itu lebih kurang 25 meter, bila pengguna jalan tidak berhati hati, maka ditakutkan mengalami kecelakan ujar Maulana, warga Lahei. Menurutnya jika tidak dilakukan perbaikan, maka bisa bertambah parah.Apalagi di ruas jalan itu, lalu lintas ke Kabupaten Murung Raya dan dua Kecamatan di Kabupaten Barito Utara cukup padat. Maulana menambahkan, jalan tersebut kewenangan pihak provinsi melakukan perbaikan karena statusnya juga jalan lintas kabupaten. Salah seorang warga sekitar menjelaskan, bahwa pernah dilakukan perbaikan, kan tetapi kini telah mengalami kerusakan dan lebih parah dari sebelumnya. Sebagaian warga hanya bisa mengingatkan para pengguna jalan yang melintas, agar berhati hati karena kondisinya lebih rawan dan jalan terbelah dua.

 

(MD/SB)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments