P. Raya

Jangan Mudah Terpancing Berita Hoaks

FOTO: MMC

PAKTA INTEGRITAS - Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Hamka mewakili Plt, Gubernur Kalteng Habib Ismail Bin Yahya dalam acara penandatanganan pakta integritas pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur Kalteng terhadap Protokol Kesehatan covid-19 secara virtual, di Aula Eka Hapakat, Selasa (6/10).

 

 

PALANGKA RAYA - Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Hamka, agar masyarakat tidak mudah terpancing oleh berita hoaks, ujaran kebencian dan isu terkait suku, agama, ras, dan antaragolonan (SARA). Hal tersebut disampaikan saat mewakili Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Kalteng Habib Ismail Bin Yahya dalam acara Penandatanganan Pakta Integritas Pasangan Calon Gubernur Dan Calon Wakil Gubernur Kalteng terhadap Protokol Kesehatan Covid-19 secara virtual, di Aula Eka Hapakat, Selasa (6/10).

Hamka mengajak masyarakat untuk menyambut baik dan turut menyukseskan gelaran Pilkada serentak tahun 2020. Jangan mudah terpancing berita hoaks, ujaran kebencian, maupun isu SARA yang dapat memecah-belah persatuan dan kesatuan serta kerukunan di Bumi Tambun Bungai.

 

“Suksesnya Pilkada merupakan tanggung jawab bersama, baik pemerintah, penyelenggara Pemilu, aparat keamanan, partai politik, maupun masyarakat,”terangnya.

 

Suksesnya Pilkada kali ini tidak hanya dilihat dari angka partisipasi pemilih, situasi dan kondisi, suasana demokratis dengan asas langsung, umum, bebas rahasia, jujur dan adil (Luber dan Jurdil). 

 

“Pilkada Serentak tahun 2020 jangan sampai memunculkan kluster-kluster baru penyebaran covid-19. Oleh karena itu, mari kita arif dan bijaksana dalam menjalankan disiplin protokol kesehatan,”terangnya.

 

Suksesnya Pilkada di Kalteng akan mencerminkan kemajuan bagi Bumi Tambun Bungai di masa yang akan datang.

 

“Saya yakin dan percaya, dengan doa dan niat yang sungguh dari kita semua, Kalteng dapat melalui bencana non alam covid-19 ini untuk menjadi semakin jaya,”pungkasnya.

 

(EDY/JJ)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments