P. Raya

Jema’at Ikuti Ibadah di Katedral Palangka Raya Diperiksa Ketat

PALANGKA RAYA - Pasca ledakan Bom disebuah gereja di Sulawesi Selatan pada Minggu pagi, Panitia Misa di Gereja Katedral Palangka Raya melakukan pemeriksaan secara ketat bagi jema’at yang ingin mengikuti ibadah pada Minggu sore. Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya aksi teror saat umat kristiani melaksanakan ibadah di gereja oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Di Gereja Katedral Santa Maria Kota Palangka Raya setiap kendaraan baik roda dua maupun roda empat yang masuk langsung dilakukan pemeriksaan oleh petugas. Aparat terus meningkatkan kewaspadaan. Para jema’at beribadah seperiti biasa dan sangat antusias. Pengurus gereja juga mengucapkan terima kasih kepada aparat Kepolisian yang memberikan rasa aman terhadap umat kristiani yang sedang melaksanakan ibadah. Sementara itu, aparat Kepolisian dari Direktorat Samapta Polda Kalimantan Tengah menerjunkan 1 pleton personelnya untuk melaksanakan giat patroli dalam pengamanan kewilayahaan pasca kejadian ledakan bom di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Pengamanan kewilayahan ini tidak hanya di tempat-tempat ibadah, tetapi juga kesejumlah pusat keramaian yanga ada di Palangka Raya. Secara umum kondisi Kamtibmas di Kota Palangka Raya hingga saat ini masih dalam keadaan kondusif, aman dan terkendali.

 

 

(DI)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments