Kobar

Kapolres Kobar Hadiri Safari Ramadhan Bersama Forkopimda Di Desa Kubu

PANGKALAN BUN  - Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., menghadiri kegiatan Safari Ramadhan 1445 H Bupati Kobar bersama forkopimda Kobar di Masjid Madinatul Qubro, Desa Kubu Kecamatan Kumai Kabupaten Kobar, Kalteng, Rabu (3/4/2024) sore.

Kegiatan ini dihadiri oleh Pj. Bupati Kobar Drs. Budi Santosa, Sekda Kobar, Danlanud Iskandar, Kajari, Ketua Pengadilan Agama, Kepala Desa Kubu, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan masyarakat Desa Kubu.

Pj. Bupati dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan agenda rutin Pemerintah Kabupaten Kobar setiap tahunnya dalam rangka menjalin silaturahmi dengan masyarakat dan menyerap aspirasi masyarakat.

“Kegiatan ini juga sebagai bentuk syukur kita kepada Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunianya kepada kita semua,” ujar Budi.

Sementara itu, Kapolres Kobar yang juga menghadiri kegiatan tersebut menyampaikan apresiasinya kepada pemerintah daerah serta masyarakat yang sudah berperan aktif dalam mensukseskan kegiatan safari Ramadhan ini.

"Selain itu, safari Ramadhan ini sebagai sarana pemersatu dan bukti bahwa sinergitas di Kobar ini senantiasa terjalin dengan baik," ujarnya.


(Rudi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments