Kapuas

Keluarga Besar Muhammadiyah Kapuas Gelar Ta'ruf Akbar

KAPUAS - Keluarga besar organisasi Muhammadiyah Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah menggelar acara ta'ruf akbar yang dihadiri oleh Penjabat Bupati Kapuas, Erlin Hardi pada Minggu 28 Juli 2024. 

Acara ta'ruf akbar keluarga besar Muhammadiyah Kabupaten Kapuas berlangsung di aula rumah jabatan bupati kapuas, dihadiri jajaran pengurus dan anggota Muhammadiyah serta pengurus organisasi otonom muhammadiyah.

Penjabat Bupati Kapuas,Erlin Hardi mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh organisasi muhammadiyah ini, menurutnya kegiatan ini sangat baik sekali, selain untuk menjalin silahturahmi juga. Dengan adanya kegiatan ini ada interaksi antara pemerintah daerah dan organisasi keagamaan khusus Muhammadiyah.

Untuk itu menurut Erlin Hardi, tidak menutup kemungkinan pihaknya juga akan menjadwalkan untuk melakukan pertemuan dengan organisasi-organisasi keagamaan lainnya sehingga pihaknya juga dapat menanggapi secara langsung aspirasi organisasi keagamaan yang ada di daerah setempat.

Sementara itu Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kapuas,Suwarno Muriyat, mengatakan ta'aruf akbar ini dilaksanakan sekaligus untuk saling kenal antara satu dan lainnya, terutama pengurus cabang dan pengurus ranting kecamatan dan desa organisasi muhammadiyah dengan Penjabat Bupati Kapuas, sehingga kedepannya bisa bersinergi terutama dalam hal umat. Suwarno pun berharap, melalui acara ta'ruf akbar ini, sinergi antara muhammadiyah dan pemerintah daerah semakin kuat.

(Irfansyah)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments