P. Raya

Kesbangpol Kalteng Apresiasi Langkah Cepat Polri Berantas Terorisme

PALANGKA RAYA - Pelaksana tugas Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Kalimantan tengah mengapresiasi langkah cepat dan tegas Polri dalam memberantas terorismes yang ada di Palangkaraya, pada  pada rabu 22 Desember 2021. Penangkapan terduga teroris yang di lakukan oleh polri kemaren mendapatkan apresiasi dan pujian dari banyak pihak, termasuk dari Kesbangpol Provinsi Kalimantan tenngah.

Plt Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Kalimantan tengah Andi Arsyad saat di temui seusai mengikuti apel persiapan oprasi lilin di Mapolda Kalteng pada, kamis 23 desember 2021 mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi atas langkah kepolisian yang sangat cepat dan tanggap dalam menangani terduga teroris yang ada di wilayah provinsi Kalimantan Tengah.

Dirinya juga menyampaikan seluruh masyarakat Kalteng tentunya mendukung penuh hal itu terutama pemerintah provinsi Kalimantan Tengah tindakan yang dilakukan oleh pihak kepolisian dalam menjaga keamanan masyarakat.

Sehingga ia menghimbau kepada masyarakat untuk selalu melakukan deteksi dini terhadap pelaku yang dianggap mencurigakan. Apabila terbukti segera laporkan kepada pihak berwajib supaya bisa dilakukan tindak lanjut terhadap hal tersebut. Sehingga harapannya semua masyarakat Kalimantan Tengah dapat ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan kestabilan daerah saat menjelang Natal dan Tahun Baru, baik di rumah atau perayaan-perayaan di tempat umum lainnya.

(Fardoari Reketno)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments