Kalteng

Ketua DPRD Murung Raya Apresiasi Gerakan Pangan Murah Dinas Ketahanan Pangan

Puruk Cahu – Adanya sambutan positif terhadap inisiatif Dinas Ketahanan Pangan (DKP) dalam menyelenggarakan Gerakan Pangan Murah. Program ini dianggap sebagai bentuk kepedulian terhadap tingkat daya beli masyarakat, terutama dalam situasi ketidakstabilan harga bahan pangan. Hal tersebut diungkapkan Dr. Doni SP MSi, Ketua DPRD Murung Raya

Pada Selasa 16/11/2023, ia menjelaskan dihadapan awak media, Gerakan Pangan Murah menjadi penyelamat bagi masyarakat saat harga bahan pangan tidak menentu. "Tidak stabil dapat diartikan dalam konteks ketersediaan barang namun daya beli konsumen rendah, atau sebaliknya, daya beli konsumen tinggi tetapi ketersediaan barang tidak mencukupi," katanya lugas.

Menurutnya, tentunya ketersediaan barang sangat tergantung pada faktor suplai dan permintaan, yang merupakan indikator kunci dalam menentukan nilai harga barang dan jasa dalam perekonomian. "Suplai, jumlah total barang yang ditawarkan, dan permintaan konsumen adalah dua faktor tak terpisahkan yang menentukan harga barang dan jasa dalam dunia perekonomian, dan itu sudah menjadi hal yang utama, " tambahnya.

Doni berharap agar ketersediaan barang dari pelaku usaha seimbang dengan tingginya permintaan konsumen, sehingga tidak terjadi masalah di salah satu pihak.

(Ady Natha)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments