Seruyan

Ketua DPRD Seruyan : Kondisi SDN 2 Pematang Limau Memprihatinkan

KUALA PEMBUANG - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan Zuli Eko Prasetyo, meminta pada Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Seruyan untuk memperhatikan dan membenahi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Pematang Limau di UPT Tanggul Harapan, Kecamatan Seruyan Hilir yang dinilai sangat memprihatinkan.

Menuruynya, saati ini kondisi sekolah sudah sangat memprihatikan, seperti banguan gedung yang mengalami kerusakan fisik yang cukup parah dan perlu penanganan segera, agar peserta didik dapat nyaman melaksanakan kegiatan belajar dan mengajar.

“Saya sangat berharap agar Dinas Pendidikan Seruyan bisa memperhatikan keadaan sekolah  SDN 2 Pematang Limau yang berada di desa Tanggul Harapan, sebab saat kami berkunjung  kesana keadaannya sangat memprihatinkan, banyak kerusakan bangunan dan sarana dan prasarana masih banyak kekuranganya, hal; ini kami harap bisa segera di tindak lanjuti,” Ujara Ketua DPRD Seruyan, Selasa 2/5/2023.

Saat melakukan peninjauan keadaan bangunan SDN2 Pematang Limau Pihaknya melihat langsung kondisi gedung sekolah yang sangat memprihatnkan dan dikeluhkan oleh masyarakat serta orang tua peserta didik, sebab kondisinya bangunan yang sudah banyak mengalami kerusakan.

Menurutnya, bangunan sekolah mulai dari lantai hingga dinding dan plafonnya sudah rusak dan harus segera dilakukan rehab total agar menghindari hal-hal yang tidak di inginkan, karena kondisi bangunan yang sudah banyak lapuk sewaktu-waktu bisa membahayakan aktifitas didik di sana.

“Dengan melihat kondisi bangun sekolah tersebut saya berharap agar bisa dilakuan rehab total, sebab kondisinya sudah sangat tidak layak utuk melakukan aktifitas belajar mengajar, takutnya membahayakan peserta didik yang beraktifitas di sana,” katanya.

Dirinya sangat berharap agar pemerintah daerah melalui dinas terkainya agar segra mungkin melakukan perbaikan kondisi bangunan sekolah yang sudah rusak demi memberikan kenyaman bagi peserta didik sehingga kualitas pendidikan di Seruyan bisa semakin meningkat dan tentunya membawa kemajuan di Seruyan pada umumnya.

 

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments