P. Raya

Ketua Umum Kadin Kalteng Hadiri Business Gathering KADIN Kalteng

PALANGKA RAYA - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kalteng menghadiri acara Business Gathering Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kalteng bersama, Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Setda Prov. Kalteng) Sri Widanarni dan Bank Kalteng, bertempat di Ballroom Hotel Best Western Batang Garing Palangka Raya.

Pada kesempatan ini, Ketua Umum Kadin Kalteng Rahmat Nasution Hamka mengapresiasi antusias pelaku UMKM dan pengusaha yang menghadiri Business Gathering. 

”Sangat luar biasa Akses untuk kemudahan permodalan bagi para pelaku usaha dan UMKM khususnya dan ini sudah merupakan satu bentuk cara kita mendekatkan para UMKM itu kepada perbankan yang selama ini Mungkin mereka belum bisa punya usaha yang lancar.”katanya.

Ia berharap antusias tersebut dapat disambut oleh Bank Kalteng dengan akses permodalan yang dapat memajukan perekonomian di Prov. Kalteng.

“Bahwa tadi sudah di jelaskan juga oleh para narasumber kita yang hadir pada sore hari ini, bahwa perbankan sekarang  banyak sekali memberikan  kemudahan untuk membuka usaha dan peluang UMKM yang ada di Kalteng. Apa lagi Kalteng mempunyai potensi yang sangat bagus, serta perbankan juga agar lebih dekat kepada para pelaku usaha jadi intinya kita akses datang kekantor bank Kalteng"Tuturnya.

Sebagai informasim, peran UMKM sangat penting dalam pembangunan ekonomi nasional oleh karena selain berperan dalam pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja juga berperan dalam pendistribusian hasil-hasil pembangunan.

Business Gathering dihadiri narasumber dari BI, OJK dan Bank Kalteng. Nampak hadir Unsur Forkopimda Prov. Kalteng, Kepala OPD Prov. Kalteng terkait, Kepala Perwakilan BI Kalteng Taufik Saleh, Komisaris Independen Jamkrida Kalteng Oscar Viyarisa, perwakilan HIPMI Kalteng, Ketua Kadin kabupaten/kota se-Kalteng serta para pengusaha se-Kalteng.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments