Barsel

KPU Barsel Menggelar Media Gatering

BUNTOK- Bertempat di caffe galxy, KPU Barito Selatan, Kalimantan Tengah, menggelar media gathering dengan sejumlah awak media yang bertugas di kabupa-ten Barito Selatan, kegiatan itu dibuka secara resmi oleh ketua KPU Barito Selatan Roslina. 

Sebanyak 7 asosiasi wartawan yang ada di Barito Selatan, antara lain PWI, SMSI, IWO, AWPI, PWRI, IJTI dan PPWI mengikuti media getaring yang dilaksanakan oleh KPU Barito Selatan, media gathering merupakan salah satu kegiatan komunikasi eksternal guna menjalin hubungan yang baik antara KPU Barito Selatan dengan wartawan yang bertugas di daerah itu.

Ketua KPU Barito Selatan Roslina menyampaikan, keberadaan media sangat strategis sebagai salah satu penyambung atau fasilitator ke masyarakat khususnya dalam mensosialisasikan tahapan pilkada yang akan berlangsung 27 November 2024 mendatang, melalui media gatering, roslina berharap dapat mempererat relasi media dengan KPU kabupaten Barito Selatan, sehingga dapat mendukung terlaksananya pemilu 2024 mendatang.

Lebih lanjut Ketua KPU menyampaikan, tahapan terdekat adalah pendaftaran pasangan calon kepala daerah dan kampanye, Roslina juga menyampaikan terkait pendaftaran pasangan calon pihaknya telah mengumumkan sejak tanggal 24 Agustus sampai dengan 26 agustus 2024, sedangkan pendaftaran pasangan calon akan dijadwalkan mulai tanggal 27 sampai tanggal 29 Agustus 2024, lebih lanjut ketua KPU mengungkapkan untuk pendaftaran bakal pasangan calon kepala daerah KPU akan menyediakan waktu yakni untuk tanggal 27 dan 28 agustus akan dibuka mulai pukul 00.08 sampai dengan pukul 16.00 wib, sedangkan untuk hari terakhir pendaftaran atau tanggal 29 agustus KPU akan menerima pendaftaran mulai pukul 00.08 sampai dengan pukul 23.59. Wib.

Melalui media gathering diharapkan para wartawan dapat turut mensosialisasikan tahapan pilkada dengan baik dan benar sehingga dapat diketahui oleh seluruh masyarakat luas, melalui informasi dari media tersebut diharapkan dapat meningkatkan jumlah pemilih yang ada di Barito Selatan.

(Ary Mampas)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments