P. Raya

Legislator Kalteng Tanggapi DOB

Palangka Raya - Wacana untuk membentuk Daerah Otonomi Baru (DOB) atau memekarkan wilayah menjadi provinsi di Kalteng menjadi hal yang menarik untuk dibahas. Sebab Kalteng ini dinilai cukup luas dan wajar jika sejumlah wilayah dijadikan provinsi baru.

Akan tetapi, sebelum mewacanakan hal itu tentu berbagai hal harus diperhatikan. Semuanya harus siap baik dari jumlah penduduk, kabupaten pendukung, tingkat pendapatan daerah, perekonomian, dan lain sebagainya yang menjadi syarat.

"Sebelum memekarkan wilayah semuanya harus benar-benar siap, karena jangan sampai nanti malah menimbulkan permasalahan baru. Tidak ada yang salah dengan wacana itu, tapi memang harus dipikirkan secara matang," kata Legislator Kalteng, Henry, Jumat, 13 Januari 2023.

Henry menjelaskan, prinsip pemekaran wilayah itu salah satu tujuannya yakni untuk memperpendek atau mempermudah urusan birokrasi serta dalam upaya mempercepat pembangunan, dan pemekaran suatu wilayah tentu akan ada plus minusnya.

Lanjut Henry, seharusnya sebelum dimekarkan daerah harus siap dari segi pendapatan daerah atau perekonomiannya, sehingga bisa menopang pembangunan dan tidak menjadi beban negara. Tidak hanya siap dari jumlah penduduk maupun kabupaten pendukungnya saja.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments