Katingan

Muhamad Efendi Mendorong Perusahaan Besar Swasta Prioritaskan Tenaga Kerja Lokal di Penyang Hinje Simpei

KATINGAN -  Sorotan peranan perusahaan besar swasta (PBS) yang beroperasi di wilayah Penyang Hinje Simpei. Ia meminta agar PBS memberikan prioritas dalam merekrut tenaga kerja lokal. Yang diungkapkan oleh Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Muhamad Efendi

Muhamad Efendi mengatakan, "Kita memiliki banyak perusahaan besar swasta di daerah ini, seperti perkebunan, perusahaan kayu, pertambangan, dan HPH. Kita harus memprioritaskan tenaga kerja lokal."

Menurutnya, warga setempat tidak boleh hanya menjadi penonton dalam perkembangan wilayah mereka. Dengan memprioritaskan tenaga kerja lokal, hal ini akan membantu memperbaiki perekonomian dan meningkatkan kesempatan kerja di Katingan.

"Rekrutmen tenaga kerja dari Katingan seharusnya lebih dari sekadar pekerja biasa. Mereka harus diberikan kesempatan untuk mendapatkan posisi yang sesuai dengan kemampuan dan keahlian mereka," tegas Muhamad Efendi.

Ia juga menekankan bahwa perekrutan tenaga kerja profesional harus didasarkan pada latar belakang pendidikan dan keterampilan yang dimiliki oleh calon pekerja. Sebagai contoh, lulusan teknik mesin sebaiknya ditempatkan pada posisi yang sesuai dengan kompetensi mereka, seperti operasional mesin dan bidang terkait lainnya.

(Novryanto)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments