P. Raya

Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kota Palangka Raya Tahun 2021

Palangka Raya -  Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Palangka Raya beserta pengurus selenggarakan agenda kegiatan Musyawarah Cabang, Rabu pagi 10 Februari 2021. Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin, S.E secara resmi membuka Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kota Palangka Raya Tahun 2021 bertempat di Aula Rumah Jabatan Walikota Palangka Raya, Rabu 10 Februari 2021 sekitar pukul 11.00 WIB. Dalam penyampaian sambutan dapat diketahui bahwa Musyawarah Cabang merupakan pemegang kedaulatan tertinggi pada organisasi Gerakan Pramuka Tingkat Cabang yang dilaksanakan lima tahun sekali sebagai ajang penyampaian pertanggungjawaban pengurus masa bakti satu periode dan mengevaluasi program kegiatan yang telah dilaksanakan, juga Menyusun program kegiatan lima tahun mendatang. Kegiatan ini diikuti utusan Kwartir ranting Gerakan Pramuka se Kota Palangka Raya. Ketua Majelis Pembimbing cabang Palangka Raya ini juga menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi KwarCab Gerakan Pramuka Kota Palangka Raya beserta Jajaran pengurus periode 2016-2021 yang telah menyelesaikan masa baktinya. Walikota Palangka Raya berharap Kwartir Cabang menjadi satu diantara kepanjangan tangan dari pemerintah kota Palangka Raya dan menjadi wadah berhimpunnya seluruh generasi muda dalam mendidik, membentuk karakter, dan memberikan wawasan luas sehat jasmani & rohani sehingga terlepas dari pengaruh – pengaruh negatif yang bisa mempengaruhi generasi muda.   Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Palangka Raya, Dr. Ir. Mofit Saptono Subagio. M.P menjelaskan bahwa fasilitas yang disediakan oleh pemerintah kota telah dimanfaatkan semaksimal mungkin demi mendidik karakter generasi muda di kota Palangka Raya dengan mengindahkah kebijikan-kebijakan yang dilakukan oleh PemKo Palangka Raya. Beliau menambahkan juga bahwa hal ini akan menjadi modal yang kuat bagi Pramuka ikut berkontribusi dalam pembangunan dan perubahan di kota Palangka Raya.

 

 

(HR)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments