P. Raya

Peringati HPN, Komunitas Laskar Ngopi Dan Humas Polda Kalteng Bagikan 1.000 ke Masyarakat

Palangka Raya - Masih dalam suasana memperingati Hari Pers Nasional Tahun 2021 yang jatuh pada tanggal 9 Februari kemarin. Bidang Hubungan Masyarakat Polda Kalimantan Tengah bersama komunitas laskar ngopi,  melaksanakan bakti sosial pembagian masker di kawasan padat penduduk jalan Sulawesi, kota palangka raya, Rabu pagi – 10-februari-2021. Memperingati Hari Pers Nasional, komunitas laskar ngopi atau ngobrol pewarta dan polisi bersama Humas Polda Kalimantan Tengah, membagikan masker kepada masyarakat di lingkungan padat penduduk di jalan Sulawesi, kota Palangkaraya,  pembagian masker ini juga disertau himbauan kepada masyarakat sekitar guna agar taat menjalankan 4M protokol kesehatan  yaitu menggunakan masker,mencuci tangan, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan.Kegiatan ini guna membantu pemerintah dalam upaya mendisiplinkan masyarakat untuk taat dan patuh dalam menerapkan protokol Kesehatan di tengah wabah pandemi covid-19. Anang warga jalan Sulawesi mengatakan dirinya berterima kasih telah diingatkan akan pentingnya protokol Kesehatan. Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Kalteng AKBP Murianto mengatakan,  Pembagian masker ini ada berjumlah 1.000 masker yang dibagikan bersama awak media yang tergabung dalam komunitas laskar ngopi. Sementara itu, Komunitas Laskar Ngopi yang terdiri dari polri dan wartawan,  baik wartawan dari Media Cetak,  Televisi maupun Media Online mempunyai Visi dan Misi tidak hanya memberikan informasi dan menyajikan pemberitaan, wartawan pun bisa melaksanakan kegiatan bakti sosial kepada masyarakat.

 

(SAW)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments