P. Raya

Pagelaran Seni Budaya "Gempita Semangat Merah Putih" Memukau Penonton

PALANGKA RAYA – Panggung Teater Terbuka UPT. Taman Budaya Kalteng menjadi saksi atas keindahan dan keberagaman seni budaya Kalimantan Tengah dalam acara yang bertajuk "Gempita Semangat Merah Putih." Acara ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 tahun dan sekaligus menjadi wadah untuk melestarikan serta mencintai seni budaya khas daerah.

Dilaksanakan pada tanggal 30 Agustus 2023, Pagelaran Seni Budaya yang bertajuk"Gempita Semangat Merah Putih" menampilkan beragam penampilan seni dari tujuh Sanggar Seni Budaya dan kelompok seni lainnya. Panggung yang dihiasi dengan ornamen khas Kalimantan Tengah mengundang decak kagum dari para penonton yang memadati Panggung Teater Terbuka UPT. Taman Budaya Kalteng di Jl. Temanggung Tilung XIII, Palangka Raya, Kalimantan Tengah.

Acara ini menjadi sarana penting untuk mengenalkan dan mengapresiasi seni budaya Kalimantan Tengah kepada masyarakat luas. Staf Ahli Gubernur bidang Kemasyarakatan dan SDM, Suhaemi, yang membuka Pagelaran Seni Budaya ini, menyampaikan sambutan yang berisi penghargaan atas upaya pembinaan para pelaku seni budaya daerah.

Kepala UPT Taman Budaya Kalteng, Wildae D. Binti, membacakan laporan dari Kadisbudpar Provinsi Kalimantan Tengah. Ia menjelaskan bahwa tujuh sanggar seni dan kelompok seni lainnya telah mempersiapkan penampilan terbaik mereka untuk memukau penonton yang hadir.

Para penampil seni membawakan berbagai jenis pertunjukan, mulai dari tarian tradisional, musik etnik, hingga pameran seni rupa. Mereka dengan penuh semangat mempersembahkan warisan budaya yang telah diwariskan dari generasi ke generasi.

Kemeriahan Pagelaran Seni Budaya "Gempita Semangat Merah Putih" menjadi bukti nyata bahwa seni budaya memiliki peran penting dalam memperkaya kehidupan sosial dan budaya masyarakat Kalimantan Tengah. Acara ini tidak hanya merayakan kemerdekaan Indonesia yang ke-78 tahun, tetapi juga memupuk rasa cinta dan kebanggaan terhadap kekayaan budaya daerah yang patut dijaga dan dilestarikan untuk generasi mendatang.

 

(Hariri) 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments