PALANGKA RAYA - Setiap tahun menjelang perayaan Paskah masyarakat kota Palangka Raya mendapat peluang usaha dadakan. Dipinggir jalan masuk menuju pekuburan kristen Jl. Cilik Riwut km. 12, berjejer pedagang dadakan yang menawarkan jualannya berupa lilin, rangkaian bunga dan bunga tabur. Disisi lain kegiatan ini tentunya mendatangkan rezeki bagi pedagang yang sudah berjualan sejak hari jumat hingga hari Paskah Minggu. “Alhamdulillah Ulun bisa cari tambahan dari juwalan bunga cukup lah, walau tidak seramai dulu.ucap.” Acil Ipeh (43) salah satu pedagang dadakan. Selain itu juga mendatangkan rezeki pada momen Paskah yakni jasa penyewaan tenda yang dipasang di pekuburan. Tenda yang dipesan oleh sanak keluarga yang akan mengikuti ibadah Paskah minggu pagi, mereka menyewa tenda takut turun hujan sewaktu mengikuti ibadah. Dan tenda-tenda ini juga sudah mulai dipasang sejak hari jumat. Dari jasa parkir dadakan juga ikut ambil bagian memanfaatkan kehadiran sanak keluarga berkunjung ke makam yang menggunakan kendaraan bermotor maupun mobil, Demikian juga penjual makanan dan minuman tidak ketinggalan meraih rezeki dari momen paskah ini.
(DI)
0 Comments