Katingan

PDI Perjuangan Katingan Komit Pembangunan Bagi Rakyat

KATINGAN - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) khususnya yang ada di wilayah Kabupaten Katingan, tetap komit dalam melaksanakan pembangunan bagi rakyat yang ada.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P Kabupaten Katingan Sakarias menegaskan, sebagai partai wong cilik, keberadaannya, selalu berpihak kepada kepentingan-kepentingan masyarakat, dimanah dalam melaksanakan pembangunan, yang diutamakan adalah pembangunan yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Jadi dalam hal pembangunan, kita selalu melihat dari sisi kepentingan masyarakat, seperti pembangunan infrastruktur. Dengan terbangunnya infrastruktur tentu akan memajukan ekonomi rakyat,” Ungkap Ketua DPC PDI-P Kabupaten Katingan Sakarias, Senin (24/5/2022).

Sakarias yang juga sebagai Bupati Katingan mengakui, selain pembangunan infrastruktur, soal pendidikan, kesehatan selalu diupayakan sehingga masyarakat dapat memperoleh pendidikan yang bermutu serta mendapatkan pelayanan kesehatan secara maksimal.

“Tentu soal pendidikan dan kesehatan menjadi hal penting yang akan selalu diupayakan, sehingga masyarakat bisa memperoleh pendidikan maupun kesehatan yang baik,” katanya.

Terkait dengan ekonomi masyarakat, salah satu faktor yang terus dibangun, kata Sakarias pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

“Kita akan terus tingkatkan para pelaku UMKM, dengan harapan dapat berdampak terhadap ekonomi keluarga,” Tuturnya.

Sakarias berharap, dengan keberadaan PDI-P yang ada di Katingan, masyarakat terus mendukung sehingga, PDI-P tetap solid dan maju dan tetap berjuang bagi masyarakat.

“Harapan kami, PDI-P selalu ada di hati masyarakat, dan kami selaku pengurus maupun kader partai, akan tetap bangun partai ini demi rakyat atau masyarakat kabupaten Katingan,” Tandasnya.

 (Nofriyanto)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments