Kotim

Pelaksanaan PTM Masih Dievaluasi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur (Kotim) masih mengevaluasi rencana pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) secara penuh di sekolah. Namun karena saat ini Kotim kembali memberlakukan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3, maka masih akan dilakukan.

Halikinnor menyebut, pihaknya sudah mengarah  ke rencana PTM secara penuh. Tapi sekali lagi, karena  Kotim sudah level 2 naik menjadi level 3, akhirnya PTM secara penuh belum bisa dilaksanakan.

“Jadi untuk pelaksanaan PTM secara penuh perlu dievaluasi. Karena target pelaksanaan vaksinasi tidak tercapai,” ucapnya, Selasa (22/11/2021). Halikinnor mengaku telah meminta Dinas Pendidikan Kotim dalam melakukan evaluasi tersebut terutama untuk wilayah Kota terkait sekolah yang dapat melakukan PTM secara penuh itu. Sementara untuk daerah pedalaman dirinya menilai telah dapat melakukan PTM secara penuh. Karena diketahui kasus di daerah pedalaman sejauh ini terbilang aman.

“Kami sebenarnya telah mengarah ke PTM secara penuh. Namun disayangkan saat ini Kotim kembali memberlakukan PPKM level 3. Karena tidak tercapainya target vaksinasi. Jadi untuk pelaksanaan PTM secara penuh perlu dievaluasi,” katanya, Selasa 22 November 2021.

Dirinya telah meminta Dinas Pendidikan Kotim dalam melakukan evaluasi tersebut terutama untuk wilayah Kota terkait sekolah yang dapat melakukan PTM secara penuh itu. Sementara untuk daerah pedalaman dirinya menilai telah dapat melakukan PTM secara penuh. Karena diketahui kasus di daerah pedalaman sejauh ini terbilang aman.

(Altius)

 

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments