Pulang Pisau – Sejumlah pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Pulang Pisau melakukan kegiatan pengawasan terhadap realisasi pembangunan di daerah kecamatan-kecamatan di wilayah kabupaten berjuluk Bumi Handep Hapakat tersebut.
Wakil Ketua I DPRD Pulang Pisau H Ahmad Fadli Rahman SAg mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sejak Rabu hingga Jumat (21/23-7/2021) sesuai jadwal DPRD Pulang Pisau bulan Juli 2021, yakni kegiatan pengawasan yang dilaksanakan oleh pimpinan dan anggota secara merata perkelompok tersebar di wilayah masing-masing untuk pengawasan kegiatan pembangunan baik yang sedang berjalan maupun yang akan dilaksanakan di tahun anggaran 2021 ini.
Kegiatan pengawasan dilakukan salah satunya terhadap pembangunan ruas jalan cor beton di Desa Wono Agung, Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau dalam rangka memastikan realisasi fisik jalan yang telah dibangun tahun anggaran sebelumnya, sekaligus mengecek sisa ruas jalan yang belum dikerjakan, apakah sesuai dengan ketersediaan anggaran yang ada di tahun 2021 ini. Sebab tahun 2021 ini pekerjaan lanjutan ruas jalan tersebut telah diprogramkan.
“Kita ingin melihat langsung fisik jalan yang sudah dibangun di tahun sebelumnya, kemudian ingin mengetahui apakah anggaran yang tersedia dapat memenuhi aspirasi masyarakat yang menginginkan ruas jalan pelintang ini bisa dimanfaatkan tahun 2021 ini setelah pengerjaan proyek selesai,” kata dia.
Dari hasil pantauannya di lapangan, saat ini kurang lebih 1 kilometer jalan tersebut sudah dikerjakan di tahun anggaran sebelumnya, sisanya hanya beberapa ratus meter lagi. Fadli optimis ruas jalan yang menghubungkan antar gang tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat setempat tahun 2021 ini.
“Sebagaimana keinginan masyarakat, kita juga berharap begitu, masyarakat bisa memanfaatkan jalan ini segera tahun 2021 ini, sebab kemajuan pembangunan jalan pelintang di Desa Wono Agung ini tinggal sedikit lagi, saya yakin tahun ini sudah bisa dimanfaatkan,” kata Fadli.
Sementara di kelompok monitoring Kecamatan Kahayan Kuala, Jayadikarta menyebutkan terdiri dari beberapa anggota DPRD Pulang Pisau, antara lain, H Nuril Khakim, Suhardi, Rahmada, Dewi Sartika, Jamilah dan dia sendiri.
“Saat ini kami tengah menjalankan jadwal kegiatan DPRD Pulang Pisau bulan Juli 2021, yaitu monitoring kegiatan fisik pembangunan salah satunya di Kecamatan Kahayan Kuala, baik yang sudah dilaksanakan dan yang sedang dalam proses pengerjaan, seperti rehab jalan, jembatan dan pembangunan rumah ibadah,” kata Jayadikarta.
Sejauh ini, kata Jayadi, kegiatan fisik pembangunan di wilayah Kecamatan Kahayan Kuala berjalan lancar, tanpa kendala yang berarti. “Namun kita tetap berpesan agar kontraktor benar-benar mengerjakan proyek sesuai RAB yang sudah ditentukan, menjaga kualitas dan tepat waktu pengerjaannya,” tegas Jayadi.
(Antang)
0 Comments