P. Pisau

Pembangunan Pulang Pisau Harus Tetap Berlanjut Sesuai Visi dan Misi

Pulang Pisau – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah yang juga mantan Bupati Pulang Pisau H Edy Pratowo menginginkan agar pembangunan di Kabupaten Pulang Pisau terus berlanjut sesuai visi dan misinya saat menjadi Bupati Pulang Pisau.

“Saya ingin visi dan misi kepala daerah dan wakil kepala daerah 2018-2023 tetap dilanjutkan di bawah kepemimpinan Bupati Pulang Pisau yang baru Ibu Pudjirustaty Narang di sisa masa jabatan kurang lebih dua tahun ini,” kata Edy saat menghadiri ramah-tamah sekaligus pamit dirinya dengan unsur Forkopimda Kabupaten Pulang Pisau, SOPD dan lainnya di Aula Kantor Bappeda Kabupaten Pulang Pisau, Jumat (18/6) pukul 14.00 WIB.
 
Menurut Edy, visi dan misi daerah yang sudah ditetapkannya bersama wakil bupati Pudjirustaty Narang wajib diselesaikan hingga akhir masa jabatan 2023 mendatang. “Saya juga berpesan kepada Sekda yang baru dilantik kemaren untuk menuntaskan visi-misi kabupaten yang tertuang dalam RPJMD Kabupaten Pulang Pisau tahun 2018-2023, bagaimana pun itu adalah komitmen kami bersama ibu Taty,” kata Edy.

Dalam acara tersebut selain ramah tamah dan pamit sebagai Bupati Pulang Pisau karena menduduki jabatan barunya Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Edy Pratowo juga berpesan agar target percepatan vaksinasi segera bisa dicapai, karena sekarang ini menjadi fokus.

“Ini merupakan himbauan bapak presiden dimana harus selesai dilakukan setiap hari dan harus dilaksanakan supaya target satu juta vaksin di bulan Agustus ini bisa dikejar. Atau setidaknya bisa terkejar sebelum akhir tahun,” pesan Wagub Edy Pratowo.

 

(Antang)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments