P. Raya

Penanganan Covid-19 Gabungan Kota Palangka Raya

PALANGKA RAYA - Kepala BPBD Kota Palangka Raya Emi Abriyani menjelaskan pihaknya saat ini terus berupaya melakukan pencegahan sebaran Covid -19 dengan melakukan aksi asistensi dan patroli kegiatan masyarakat. Dikatakannya, berdasarkan data terbaru sampai saat ini pihaknya telah melakukan setidaknya 2.086 kegiatan asistensi. Dari angka tersebut 1.182 di antaranya merupakan kegiatan acara pernikahan dan 904 lainnya adalah acara pertemuan atau event.“Kegiatan asistensi ini adalah merupakan salah satu upaya pihaknya, memastikan suatu kegiatan yang dilaksanakan bisa berjalan sesuai dengan anjuran penerapan protokol kesehatan,” ucapnya, Selasa (1/6/21).

Dikatakannya, selain melakukan asistensi dan patroli kegiatan masyarakat, saat ini pihaknya juga aktif melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan dibeberapa tempat sesuai dengan laporan dan permintaan dari masyarakat. Saat ini pihaknya sedang berfokus pada dua hal yang pertama fokus pada asistensi dan patroli kegiatan dan yang kedua adalah kegiatan penyemrpotan cairan disinfektan. Sedangkan untuk operasi yustisi dilakukan secara insidentil.

Emi berharap melalui upaya dua fokus pencegahan sebaran Covid -19, diiringi dengan proses program vaksinasi yang saat ini masih berlangsung, dapat memberikan dampak menurunnya kasus Covid -19. “Agar lebih maksimal dalam melakukan pencegahan sebaran Covid -19, saat ini kami juga sedang merangkul pihak camat dan lurah agar bisa berperan aktif dalam melakukan upaya pencegahan sebaran Covid -19 di daerah yang dipimpinnya,” pungkasnya.

 

 

(Deddi)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments