P. Raya

Peran Penting Perempuan Dalam Pemilu 2024

PALANGKA RAYA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengadakan Kegiatan Sosialisasi Peranan perempuan dalam pemilu 2024 yang diadakan di Hotel Bahalap  Jl. RTA Milono Palangka Raya Kalimantan Tengah, Rabu 21 Desember 2022.

Ketua TP PKK Propinsi Kalteng Ivo Sugianto Sabran dalam paparannya menekankan partisipasi perempuan dalam. Pemilu tahun 2024  mendatang, yaitu pemilihan Presiden , DPR, DPD dan DPRD serta pemilihan Kepala Daerah. Kiprahnya dan partisipasi perempuan masih rendah untuk berpolitik atau sekitar 20 Persen. Padahal kaum perempuan memiliki peluang dan kesempatan besar untuk berpartisipasi dalam dunia politik. Namun demikian ia mengapresiasi keterlibatan banyak perempuan berpendidikan dan sadar akan pentingnya peran perempuan dalam dunia politik. 

Lebih lanjut Ivo berharap kedepannya akan ada peningkatan partisipasi politik dari kaum  perempuan. Dengan adanya Kepala/Wakil Kepala daerah perempuan dapat melahirkan kebijakan kebijakan program,  dan peraturan yang berprespektif gender.  Berharap dengan suksesnya Pemilu Tahun 2024 mendatang akan mendapatkan pemimpin Daerah dan Wakil Rakyat yang mampu membawa Bangsa dan Negara Indonesia pada kemajuan dan Kejayaan Untuk Indonesia.

(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments