Seruyan

Peringatan Hari Ikan Nasional Pemkab Kabupaten Seruyan

KUALA PEMBUANG - Dalam peringatan Hari Ikan Nasional Pemrintah Daerah (Pemkab) Kabupaten Seruyan melaksankan kegiatan lomba masak serba ikan, sebab dengan wilayah yang terkenal dengan penghasil ikan diharapkan bisa menjadi salah satu kegiatan yang dapat menjadi contoh bagi pemenuhan gizi bagi masyarakat setempat.

Pj Bupati Seruyan Djainuddin Noor, berharap lomba masak serba ikan adalah upaya menciptakan dan mendorong kreativitas dalam menciptakan menu baru, meningkatkan keterampilan dan pengetahuan memasak, memperkenalkan keanekaragaman masakan berbahan baku ikan khususnya ikan lokal.

“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini, yang merupakan salah satu upaya pemerintah dalam mendukung pencegahan dan penurunan stunting di Kabupaten Seruyan,” Ujarnya Selasa 28/11/2023.

PJ Bupati Seruyan berharap melalui kegiatan lomba masak serba ikan tersebut dapat membudayakan makan ikan dapat terwujud. Terlebih dengan Daerah yang merupakan penghasil ikan diharapkan bisa makin mendorong masyarakat agar paham bahwa ikan merupakan salah satu sumber makanan yang bergizi.

“Saya berharap melalui lomba masak serba ikan ini, dapat tercipta inovasi baru dengan berbahan dasar ikan serta adanya variasi menu harian yang berbahan baku ikan sehingga tidak menimbulkan kebosanan, ayo makan ikan agar generasi Sehat, cerdas dan kuat,” Pungkasnya.

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments