P. Raya

Piala Soeratin U 15 2022 : SSB Utama  Palangka Raya Targetkan Menang

PALANGKA RAYA - Sekolah Sepak Bola Utama  Palangka Raya targetkan menang dalam laga Piala Soeratin U 15 tahun 2022, yang akan di gelar pada 21 -28 Januari 2023  di Stadion Tuah Pahoe Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Piala Soeratin 2022 di Kalteng yang sebelumnya akan di selenggarakan pada bulan november 2022, di tunda oleh PSSI karena tragedi Kanjuruhan.

Kalimantan Tengah sendiri baru bisa melaksanakan pada awal tahun 2023 ini ,Sebanyak 18 tim akan berlaga  pada Piala Soeratin  U-13 ,U -15 dan U 17   yang digelar di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah pada 8-29 Januari 2023.

Tak terkecuali tim sepak bola SSB Utama palangka raya Usia - 15 yang pada selasa 21 januari nanti akan uji tanding perdananya. Segala persiapan sudah di persiapkan seperti fisik , teknik, mental dan kerja sama tim.

Hefriyandi Luwyk Djanas Usup ketua SSB Utama mengatakan," persiapan sudah 3 bulan di lakukan, namun efektifnya baru 2 bulan dikarenakan harus mengumpulkan beberapa pemain dari luar daerah. Adapun latihan yang diberikan seperti pengolahan fisik, passing, dribleng  dan kerja sama tim saat pertandingan menargetkan menang bagi timnya," jelas Hefriyandi. 

Senada dengan Berdy pelatih SSB UTAMA Palangka Raya yang pernah juga membawa harum nama Persepar Kalteng pada era 80-an mengatakan, "mereka harus mempunyai fundamental atau teknik dasar bermain bola seperti fisik yang bagus, skill, passing, shooting dan control. Hal itu sudah mereka miliki, tinggal bagaimana kerja sama mereka dalam sebuah pertandingan, kapan saat menyerang, kapan mereka bertahan dan mereka harus berani fight secara individu. Adu skill dan kecepatan dengan meng-utamakan team work. Untuk target pertandingan ,mereka harus mempunyai target menang," pungkasnya.

Perlu di ketahui pendaftaran tim yang ikut kompetisi secara online sudah beberapa bulan yang lalu , melalui aplikasi Sistem Informasi Administrasi atau SIAP PSSI,

Bagi tim yang menang Piala Suratin 2022 sesuai kelompok umur akan mewakili Kalteng dalam kompetisi di tingkat nasional.

(Altius)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments