PULANG PISAU– Bertempat di lapangan sepak bola desa setempat, pada hari Sabtu, (14/09/2024). Pemerintah Desa Talio Hulu memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-43. Dimana dalam acara ini dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Pulang Pisau, Hj Nunu Andriani, yang turut memberikan sambutannya dalam kegiatan tersebut.
Dalam sambutannya, ia menyatakan kebanggaannya terhadap perkembangan Desa Talio Hulu. Ia berharap desa ini dapat terus tumbuh dan berkembang sejajar dengan desa-desa lain di wilayah Kecamatan Pandih Batu, sehingga menjadi kebanggaan bersama. Nunu juga menekankan pentingnya peran desa dalam pembangunan daerah.
Sebagai Pj Bupati Pulang Pisau, tak lupa ia menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program pembangunan di wilayah tersebut. Ia mengajak seluruh kepala desa dan masyarakat untuk mendukung program-program yang telah direncanakan serta berkontribusi dalam menyelesaikan persoalan yang menjadi isu nasional.
Ia juga menyoroti peran strategis dana desa dalam mendukung pembangunan nasional dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Ia mengajak semua pihak untuk bekerja sama dan berbagi tanggung jawab dalam memajukan desa. Menutup sambutannya, ia mengucapkan selamat ulang tahun ke-43 kepada Desa Talio Hulu. Ia berharap desa ini semakin maju dan makmur, sesuai dengan harapan dan cita-cita masyarakat setempat.
(Marselinus)
0 Comments