Kalteng

RSUD Puruk Cahu Diminta Tingkatkan Pelayanan

PURUK CAHU - Terkait penambahan kuota pegawai kontrak dan staf sebanyak 51 orang, rumah sakit umum daerah (RSUD) Puruk Cahu dituntut terus meningkat kualitas dan pelayanan Kesehatan. Hal itu dikemukakan Ketua DPRD Mura, Doni SP Msi.  

“Tenaga Dokter kita bertambah tiga orang petugas kesehatan lainnya semua berlatar belakang sarjana dan diploma bidang kesehatan. Bukan hanya itu petugas CS sampai penjaga parkir pun tentu kita harapkan kinerja nya akan menambah kualitas pelayanan RSUD yang kita cintai ini,” kata Politisi PDIP ini saat dibincangi awak media di ruang kerjanya, Rabu (26/1/2022).

Selain itu juga Doni berharap dengan kondisi saat ini, laporan keluhan serta baik secara bersurat maupun melalui media sosial terkait pelayanan dari RSUD terhadap pasien nya serta masyarakat lainnya dapat diminimalisir.

“Kami mengajak seluruh petugas kesehatan khususnya di RSUD Puruk Cahu untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” pungkasnya.

(Ady Natha)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments