Nasional

Rumah Warga Hancur Di Tabrak Tongkang Batu Bara

BATOLA - Kesekian kalinya rumah warga hancur di tabrak tongkang batu bara, kali ini dua rumah warga Desa Asia Baru,  Kecamatan Kuripan, Kabupaten Barito Kuala (Batola) yang hancur setelah ditabrak tongkang bermuatan  batu bara, Kamis (6,3,2025).

Berdasarkan video warga yang beredar, tampak kepanikan Warga Desa Asia Baru setelah mendengar suara menggelegar yang ditandai dengan robohnya rumah warga.

Tampak bangunan rumah warga Rt 01  yang berada di bantaran sungai barito itu hancur, bahkan terdorong sampai menutupi jalan Desa tersebut.

 Hal tersebut terjadi akibat tongkang  batu bara yang ditarik dengan kapal tugboat lepas kendali dan menabrak rumah warga.

Peristiwa yang diperkirakan terjadi  sekitar Pukul 7: 30 Waktu Indonesia tengah (WITA) tersebut sontak membuat warga  berhamburan keluar serta menanyakan keadaan pemiliknya.

Sampai berita ini ditayangkan belum ada keterangan resmi terkait tanggung jawab tongkang batu bara yang menabrak rumah warga di Desa Asia Baru tersebut, serta berapa korban jiwa dan kerugian yang di alami akibat peristiwa tersebut.

Kecamatan Kuripan di Kabupaten Barito Kuala (Batola) Kalimantan Selatan yang terletak di bantaran sungai barito hampir setiap hari dilalui tongkang batu bara, dan ini adalah kesekian kalinya tongkang batu bara menabrak rumah dan rakit warga.

Hingga berita ini diturunkan belum ada juga keterangan apakah ada korban jiwa berikut juga nilai kerugian akibat peristiwa ini.

 

(Altius)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments