Barsel

Sebanyak 7 ribu warga terdampak banjir di enam Kecamatan menerima Bantuan

BUNTOK – Sebanyak 7 ribu warga yang terdampak banjir yang tersebar di enam kecamatan menerima bantuan dari Pj Bupati Barsel yang langsung memantau dan menyerahkannya. Pj Gubernur Lisda Arryani  memantau dan menyalurkan langsung  bantuan kepada warga terdampak korban banjir di Desa Danau Ganting, dan Kalahien, Kecamatan Dusun Selatan..

Ia mengatakan dihadapan awak media, “ Da dua desa yang saat ini kita tnjau langsung yaitu  di Kecamatan Dusun Selatan, karena dari data yang ada dilapangan wilayah tersebut yang terdampak banjir paling parah,” ujarnya.

Saat ini ujarnya,  Pemerintah Kabupaten Barsel sudah bergerak cepat dengan menetapkan status tanggap darurat bencana banjir di Barsel.

Selain itu  pihaknya juga sudah membangun posko dan dapur umum di Kelurahan Buntok Kota dan juga posko kesehatan untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir agar bisa terlayani dengan cepat. Saat ini DPUPR, Dinas Perhubungan dan Dinas Perumahan dan permukiman serta pertanahan juga telah bergerak cepat tanggap darurat mengantisipasi segal kemungkinan kemungkinan yang terjadi dilapangan nantinya.

(Ary Mampas)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments