P. Raya

Sendratari Cerita Dari Daerah Kumai Mengambil Tokoh Panglima Utar

PALANGKA RAYA  - Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Melalui UPT Taman Budaya Provinsi Kalteng menyelenggarakan Pagelaran sendratari Dengan Mengangkat Cerita " Panglima Utar Amuk Banua Kumai," yang di selenggarakan di Panggung  Theater Terbuka di Temanggung Tilung XIII, Palangka Raya, Provinsi Kalteng, Sabtu Malam (2/12/2023).

Dalam laporannya Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah Adiah Chandra Sari  yang diwakili oleh Kepala UPT Taman Budaya Provinsi Kalteng Wilda D. Binti mengatakan,  pagelaran sendratari dengan, Tema  : Panglima Utar Amuk Banua Kumai ini Dalam rangka kita melestarikan dan mencintai Seni Budaya yang dimiliki oleh Daerah Kalimantan Tengah.

Penampil  : sebanyak 6 (enam) sanggar seni budaya yaitu Dapur Tari Abib Igal, SSB Kahanjak Huang, SB Antang Batuah, SSB Hagatang Tarung, Sanggar Sababuka, dan komunitas Pangka Balinga.

Usai Kegiatan dalam Wawancaranya Wilda D. Binti mengatakan, pentas sendratari berlatar belakang sejarah, tentang kepahlawanan dari panglima Utar ini berasal dari daerah Kumai, Kotawaringin Barat.

Saat ini TIM UPT Taman Budaya sedang menggali lagi tema tema tentang kepahlawanan baik kearifan lokal, maupun dari daerah lain.

 

(Era Suhertini)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments