PALANGKA RAYA - Sholawat Akbar BPTKI dan FKG PAI PAUD dan TK se kota Palangka Raya Propinsi Kalimantan Tengah diselenggarakan di Aula Darusllam Jl. G. Obos, Masjid Darusallam Palangka Raya Propinsin Kalimantan Tengah.
Hadiri Bunda PAUD Kota Palangka Raya Ibu Avima Fairid Napirin, yang diwakili Kabid Pembina PAUD dan PNF Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya Hj. Ida Sutiana, Sekaligus membuka secara resmi acara Sholawat Akbar. Hadir pula Ketua BPTKI (Badan PembinaTaman Kanak-Kanak Islam Indonesia) dan FKG (Forum komunikasi Guru) Propinsin Kalimantan Hj. Ubudiyah.
Panitia Sholawat Akbar mengundang penceramah Ustad Sumersi Bahrani, S. Sos.
Ketua Panitia kegiatan Sholawat Akbar Evi Yuniarti S, pd. merasa senang dan bangga atas antusias dari TK PAUD se Kota Palangka Raya yang hadir kurang lebih 1.500 dari berbagai TK PAUD. Selama pandemi Covid kegiatan seperti ini baru mulai dilaksanakan lagi dengan tetap mengedepankan protokol Kesehatan. Sebelumnya diadakan Manasik Haji TK PAUD se Kota Palangka Raya.
Doa Penutup Acara sholawat Akbar ini dipimpin oleh Ketua BPTKI FKG se Kota Palangka Raya Propinsi Kalimantan Tengah Hj. Ubudiyah dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.
(Era Suherti)
0 Comments