P. Raya

Susi Idawati Ingatkan Pentingnya Imunisasi dan Peran Posyandu untuk Cegah Stunting

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya Susi Idawati, menekankan pentingnya pemberian imunisasi kepada anak dan rutin membawa anak ke Posyandu untuk memantau perkembangan anak guna mencegah stunting.

Susi Idawati mengatakan imunisasi dan pemantauan kesehatan anak  adalah dua hal yang cukup penting dalam upaya mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak yang optimal.

"Imunisasi merupakan langkah penting yang efektif untuk melindungi anak dari berbagai penyakit menular yang dapat mengganggu kesehatan dan pertumbuhan mereka," katanya, Rabu, 17 Juli 2024.

Dengan memberikan imunisasi secara rutin, diharapkan dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak dan mencegah penyebaran penyakit yang berpotensi menghambat pertumbuhan fisik dan mental mereka.

Selain itu, pemantauan perkembangan anak di Posyandu juga memiliki peran yang sangat penting dalam mendeteksi dini potensi masalah kesehatan dan pertumbuhan anak.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments