Kapuas

Tim Fc Suppel Kapuas Ikuti Kejurnas Fossbi U-12 Di Bandung

KAPUAS - Tim Sepak Bola Fc Suppel Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah kembali mengikuti ajang kejuaraan nasional sepakbola U-12 forum sekolah sepak bola Indonesia atau fossbi di Bandung, Jawa Barat pada tanggal 27 sampai 28 mei 2023.

Keberangkatan Tim Sepakbola Fc Suppel Kabupaten Kapuas untuk mengikuti kejuaraan nasional forum sekolah sepak bola indonesia atau fossbi u-12 di bandung, Provinsi Jawa Barat dilepas oleh kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas, Dokterandes Aswan di halaman kantor Dinas Pendidikan Kuala Kapuas pada, Kamis 25 Mei 2023. 

Dokterandes aswan mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui Dinas Pendidikan sangat mendukung Tim Fc Suppel Kapuas mengikuti kejuaraan nasional forum sekolah sepak bola indonesia atau fossbi u-12 di bandung Jawa Barat.

Aswan pun berharap tim fc suppel dapat menjadi contoh bagi anak-anak pelajar lainnya untuk dapat meningkatkan prestasi baik dibidang olahraga, kesenian dan lainnya yang tentunya untuk menjadi yang terbaik dalam hal-hal positif, sehingga bisa menjauhi narkoba, kenakalan remaja dan sebagainya. 

Sementara itu kepala Smp Negeri Dua Selat Kapuas yang juga selaku pembina tim fc suppel, kadeni mengatakan, pihaknya berangkat ke bandung dengan skuad penuh yang terdiri dari 16 atlet, official dan pendamping yang berjumlah total 29 orang. 

Menurut Kadeni Tim Fc Suppel Kapuas telah dipersiapkan dengan matang untuk mengikuti kejuraan nasional sepakbola fossbi u-12 di bandung, jawa barat setelah fc suppel mengikuti kejuaraan tingkat provinsi dan mendapat tiket ke tingkat nasional. 

Kadeni pun mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah kapuas melalui dinas pendidikan, pssi dan orang tua atlet yang telah mensuport Tim FC suppel Kapuas. Sedangkan salah satu pemain dari Tim Fc Suppel Kapuas, Aditia Susanto, menyatakan sangat bangga bisa mengikuti kejurnas fossbi u-12 di Bandung, Jawa Barat. Dirinya bersama teman satu timnya pun siap meraih juara.

(Irfansyah)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments