Kalteng

Turnamen Futsal El Ahad Cup I Viral di Medsos Akibat Pembagian Hadiah tidak sesuai

PURUK CAHU – Beberapa hari ini viral di Media Sosial yang menjadi perbincangan hangat dikalangan peserta yang mengikuti Turnamen Futsal El Ahat Cup I .

Heriyus M.Yoseph selaku  Anggota DPRD Murung Raya angkat bicara dengan memberikan tanggapan secara langsung terhadap persoalan pembagian hadiah yang tidak sesuai diberikan oleh pihak penyelenggara Turnamen Futsal El Ahat Cup 1 .

Ketua Komisi II DPRD Mura tersebut langsung memberikan klatifikasi  lantaran dirinya turut  menghadiri langsung pelaksanaan Turnamen Futsal El Ahat Cup 1 baik itu pembukaan maupun maupun penutupan dengan menyerahkan hadiah dan medali kepada tim yang berhasil menjadi juara dalam turnamen futsal yang diselenggarakan pada pertengahan Januari 2023 baru baru ini .

Pada Selasa, (24/1/2023), Ia mengatakan,“ Dalam Turnamen ini saya pribadi sangat mengapresiasi atas upaya dari seluruh pihak yang terlibat dalam mengembangkan pencarian bakat bakat baru  olahraga Futsal di Kabupaten Murung Raya.

Yang menjadi persoalan adalah Ketika  sampai menimbulkan kegaduhan ditengah masyarakat seperti yang terjadi belum lama ini mengenai pemberian hadiah yang dianggap tidak sesuai dengan yang telah diberitahukan sebelumnya,” jelasnya.

Selain itu ia merasa dirugikan lantaran sebagai tamu undangan dari DPRD Mura yang menyerahkan langsung hadiah kepada tim berupa uang pembinaan dan piala penghargaan tersebut.

Tegasnya lanjut, “Dalam hal ini secara pribadi tentu saja saya sangat merasa  malu, karena tanggapan publik diluaran sana terhadap saya menjadi rusak dengan seolah olah adanya  keterlibatan saya dalam pelaksanaan turnamen futsal tersebut. Sehingga perlu digaris bawahi saya hanya sebagai tamu undangan hanya sebatas itu,” ucapnya lanjut.

Disini ia menegaskan pada seluruh pihak terutama kepada tim futsal yang merasa keberatan untuk segera melaporkan persoalan ini langsung pada pihak yang berwajib apabila memang merasa dirugikan, akibat persoalan ini.

Lanjut ia menghimbau, “Secara pribadi dalam hal ini saya mendukung, bila pihak-pihak yang merasa dirugikan melaporkan perihal jumlah pembagian hadiah yang tidak sesuai dengan yang telah diumumkan dan disepakati  sebelum Turnamen tersebut diadakan,” tegasnya lagi.

Berhasil dirangkum dari data dilapangan terdapat 32 tim futsal untuk lokal Kalteng Plus 2 dan 32 tim futsal dari Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) dengan biaya pendaftaran Rp 1.5 juta. Sementara, hadiah yang diumumkan yakni untuk juara I sebesar Rp 20 juta, juara II sebesar Rp 8 juta, juara III sebesar Rp 5 Juta dan juara IV sebesar Rp 3 Juta.

(Ady Natha)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments