P. Raya

Upaya Percepatan Penurunan Stunting dengan BIMTEK Strategi Pelatihan Guru PAUD di Desa

PALANGKA RAYA - Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, H. Nuryakin, secara resmi membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Strategi Pelatihan Guru PAUD Desa dalam rangka Percepatan Penurunan Stunting untuk Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Tengah. Acara tersebut digelar di M-Bahalap Hotel Palangka Raya pada Senin (2/9/2024).

Dalam sambutannya, H. Nuryakin menyampaikan bahwa percepatan penurunan stunting telah menjadi prioritas nasional sejak tahun 2018, dengan peluncuran Strategi Nasional (Stranas) Percepatan Penurunan Stunting.

H. Nuryakin menegaskan bahwa penurunan stunting bukan hanya tanggung jawab sektor kesehatan, tetapi membutuhkan sinergi dari berbagai dinas dan stakeholder terkait. Ia juga menambahkan bahwa pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah siap mendukung penuh upaya penurunan stunting di wilayahnya.

Sementara itu Dr. Santi Ambarukmi, M.Ed., Direktur Guru Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat, menekankan pentingnya kolaborasi antara dinas pendidikan, Pokja Bunda PAUD, dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa

Pada kesempatan ini Dr. Santi Ambarukmi juga memberikan pesan penting untuk guru guru paud yang berada di desa untuk mencermati Kesehatan anak serta harus memiliki kompetensi dalam mendidik anak paud, ia juga menyoroti peran orang tua dalam mendidik anak memberikan fondasi kuat yang berkarakter

Acara Bimtek dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk perwakilan dari Kementerian Pendidikan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, dan Pokja Bunda PAUD se-Kalteng. Diharapkan, melalui pelatihan ini, guru-guru PAUD di desa dapat menjadi garda terdepan dalam upaya penurunan stunting di Kalimantan Tengah. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan percepatan penurunan stunting di Provinsi Kalimantan Tengah dapat berjalan lebih efektif dan mencapai hasil yang diinginkan.

(Hariri)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments