PANGKALAN BUN - Pasar murah minyak goreng curah, yang di gelar hampir, setiap hari di beberapa tempat, yang sudah ditentukan, bertujuan membantu, masyarakat dalam mengatasi, kelangkaan minyak goreng, di pasaran, khususnya di Kabupaten, Kotawaringin Barat.
Meski pembeliannya masih dibatasi, 5 liter per-keluarga, dirasakan manfaatnya dan sangat, membantu kepada masyarakat, yang berpenghasilan rendah, dan berharap ketersediaan, minyak goreng murah selalu ada, terutama menjelang bulan, suci ramadan dan idul fitri.
Agar merata tersalurkan, kepada masyarakat masing-masing, kelurahan sudah diberikan, jadwal penyalurannya dan setiap,pengambilan jatah, minyak goreng murah berkualitas wajib,menyerahkan photo copy, kartu keluarga sesuai domisili, dan mendahulukan antrian, ibu-ibu yang membawa anak kecil atau bayi.
Sebanyak 3.000 liter, minyak goreng curah berkualitas, yang di sediakan PT. Cbi Group, dalam waktu kurang lebih, 3 jam habis terjual. Warga sangat berterima kasih, kepada pemerintah dan perusahaan yang sudah membantu, masyarakat dalam mengatasi, kelangkaan minyak goreng di pasaran.
(Rudi Bintoro)
0 Comments