PALANGKA RAYA - Acara Puncak Penarikan Undian "TAHETA" Periode XXVI Tahun 2022 dilaksanakan di Hotel Swiss Bell Danum, Sabtu 11 Februari 2023. Pengundian secara langsung dilaksanakan di depan pegawai Bank Kalteng dan Tamu Undangan Lainnya.
Ditemui dalam Acara Undian Taheta Bank Kalteng Yohanes Freddy Ering Komisi 1 DPRD Bidang Pemerintahan Keuangan Dan Hukum, Provinsi Kalteng mengatakan, "Sangat berbangga indikator perkembangan keuntungan yang diperoleh Bank saat ini, kredit, jaringan UMKM dan sebagainya. Kita akan mendukungnya terus dalam hal perbankan di Kalteng,"jelasnya.
Yohanes sangat berbangga dengan Bank Kalteng, apa lagi Bank Kalteng sudah mempunyai nama dan banyak membantu masyarakat dalam membantu dana perekonomian dan pembangunan di Kalteng. Ia berharap kedepannya Bank Kalteng menjadi tuan rumah di Kalteng dan sebagai BANK kebanggan Kalteng , yang tentunya akan menambah income dan penguatan perekonomian di Kalteng.
Khususnya Bank Kalteng sendiri masih dalam proses untuk mengejar persyaratan OJK, dan modal 3 Triliyun optimis dengan sinergitas stakholder sebagai kelembagaan pada saatnya akan dipenuhi Tahun 2024.
(Era Suherti)
0 Comments