P. Raya

Anggota DPRD Kalteng Dorong Persiapan Mudik Lebaran: Sarana dan Prasarana Pendukung Perlu Diperhatikan

Palangka Raya - Pentingnya untuk mempersiapkan sarana dan prasarana pendukung mudik masyarakat menjelang lebaran tahun ini. Diungkapkan Jubair Arifin, seorang anggota DPRD Kalteng, mengimbau kepada pemda (pemerintah daerah) di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.

Meskipun lebaran masih beberapa bulan lagi, Jubair Arifin menganggap penting untuk memulai persiapan sejak dini agar kegiatan mudik masyarakat berjalan dengan lancar, memberikan keamanan, dan kenyamanan bagi mereka yang ingin pulang kampung nantinya.

Hal tersebut diungkapkannya pada Minggu 26/03/2023, "Karena pandemi Covid-19. Saat ini telah dicabut pembatasannya Tahun ini, kegiatan mudik masyarakat pasti akan meningkat " ujarnya.

Oleh karena itu, Jubair Arifin menggarisbawahi pentingnya memperhatikan fasilitas seperti terminal bus, bandara, infrastruktur jalan, dan jembatan. Jika ada fasilitas yang kurang memadai, perlu ditingkatkan. Begitu juga dengan infrastruktur yang rusak, perlu segera diperbaiki.

"Terminal bus seperti Terminal Tipe B Natai Sukai di Pangkalan Bun masih memiliki banyak kekurangan dalam sarana dan prasarana, sehingga perlu peningkatan," katanya.

Selain itu, infrastruktur jalan dan jembatan, baik itu lintas provinsi maupun kabupaten dan kota, juga masih banyak yang rusak. Jubair Arifin berharap agar pemda memberikan perhatian lebih dan segera memulai perbaikan agar perjalanan mudik masyarakat dapat berjalan lancar tanpa hambatan apapun.

(Deddi)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments