P. Pisau

Antisipasi Pengelolaan Kearsipan di Pulang Pisau yang masih rendah dibuka kegiatan Bimbingan Teknis pengelolaan Arsip Dinamis tahun 2023

PULANG PISAU - Bertempat di Aula Mess Pemda Kabupaten Pulang Pisau pada Jumat 17/03/2023, berlangsung Kegiatan pembukaan Bimbingan Teknis Pengelolaan Arsip Dinamis Tahun 2023 dihadiri oleh perwakilan Bupati Pulang Pisau, Iwan Hermawan, yang merupakan staf ahli Bupati dalam bidang Pembangunan Hukum dan Politik.

Dijelaskan disini arsip memiliki peran penting sebagai pendukung administrasi, alat pengambil keputusan, bukti tanggung jawab, sumber informasi, dan media komunikasi. Tujuan utamanya adalah memastikan keberadaan arsip yang otentik dan dapat dipercaya, yang memenuhi kepentingan negara dan hak data warga yang benar.

Selain itu, dalam sambutan perwakilan Bupati, arsip juga berfungsi sebagai bukti hukum serta sumber data untuk tata kelola pemerintahan di tingkat pusat dan daerah. Ia menekankan pula bahwa pengelolaan arsip memiliki peran dalam menjaga identitas dan warisan budaya suatu daerah.

Dalam konteks ini, pengelolaan arsip bukan hanya mengenai akuntabilitas kinerja tetapi juga nilai historis dan kebudayaan. Bupati Pulang Pisau menekankan pentingnya menjaga arsip sebagai sumber informasi, acuan, dan bahan pembelajaran bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Melalui kegiatan ini, diharapkan pola pengelolaan arsip akan berubah dan mendukung kinerja pemerintah daerah, khususnya Pemkab Pulang Pisau.

(Marselinus)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments