P. Raya

Asbadata Kalteng Rayakan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 2021

PALANGKA RAYA - Asosiasi Bawi Dayak, Budaya Dan Wisata Kalimantan Tengah Gelar Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 2021 M 1443 H Di Jln Adonis Samad Komplek Damai Sejahtera No 21 Blok A2 Palangka Raya, Jumat 5 November 2021.

Asbadata Kalteng merayakan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW pada jumat 5 november 2021 atau 29 Rabiul Awal 1443 H. Dengan mengambil tema Belajar Dari Suritauladan Nabi Besar Muhammad Saw Kita Ambil Hikmah dan Ketaqwaan, antusias dari bawi bawi Dayak ini sangatlah tinggi mulai dari persiapan hingga saat terselenggaranya acara hari besar ini.

Kegiatan hari besar seperti ini ialah wacana dari Asbada Kalteng yang diselenggarakan satu tahun sekali, menimbang di dalam organisasi kewanitaan ini terdapat sub bidang agama yang bergerak pada setiap kegiatan atau perayaan hari besar dari setiap agama yang ada.

Ketua Asbadata Kalteng, Hj. Maulidina dalam wawancaranya mengatakan dirinya dan rekan rekan bawi Dayak selama pandemic memang memiliki kendala namun dalam contoh kegiatan kali ini juga tetap menerapkan protocol kesehatan yang berlaku.

Sejalan dengan itu, Ketua Panitia Penyelenggara, Hj Sumiati menyampaikan panjat syukurnya kepada Sang Mahakuasa atas berkat dan rahmatNya sehingga perayaan ini dapat berlangsung dengan lancar dan tertib, serta menunjukan kehangatan dan gotong royong dari setiap bawi Dayak yang ada di organisasi.

Di tempat yang sama, Sekretaris penyelenggara, Nur Hubaidah berharap ASBADATA Kalteng dapat membaur dengan masyarakat local dengan memiliki berbagai kegiatan yang tidak hanya berfokus pada satu keyakinan saja, menimbang pada saat ini telah dipenghujung tahun, tentunya Asbadata Kalteng juga akan berpartisipasi dengan perayaan hari besar umat Nasrani.

Menyempatkan diri untuk hadir, Kadisbudpar provinsi kalteng sekaligus pembina organisasi Guntur Talajan mengapresiasi Asbadata Kalteng dalam melaksanakan program programnya yang pada kesempatan ini merayakan hari besar keagaman yang berjalan dengan lancar.

Guntur juga berharap melalui kegiatan perayaan seperti ini dapat mempererat tali silahturahmi antar umat beragama dalam masyarakat maupun juga dalam organisasi.

 

(Hary Reymondo)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments