JAKARTA UTARA (08/04/2021) - Badan Pengawas Pemilu Jakarta Utara (Bawaslu Jakut) menggelar Koordinasi Tahapan Pemilu/ Pemilihan. Acara Koordinasi dihadiri para lembaga pemantau pemilu, Organisasi Masyarakat dan elemen mahasiswa. Acara digelar dengan menggunakan prosedur kesehatan yang ketat dan berlangsung di salah satu hotel dikawasan Jakarta Utara, Kamis, 08 April 2021. Ketua Bawaslu Jakut, Sali Imaduddin mengatakan, Agenda koordinasi tahapan pemililihan ini adalah untuk lembaga pemantau pemilu, organisasi masyarakat, elemen masyarakat serta elemen mahasiswa dakam rangka mempersiapkan pengawan pelaksanaan pemilihan umum yang akan datang. "Kami sudah berkoordinasi dengan KPU dalam pemutakhiran data pemilih yang bekelanjutan dalam rangka persiapan pemilu yang akan datang," ujar Sali. Dalam kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu DKI Jakarta, Muhammad Jufri Gunawan, menambahkan, tiap bulan atau pertiga bulan kami selalu mendata dan mengupdate tentang pengawasan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan untuk menata data pemilih dalam menghadapi pemilu yang akan datang. Jufri menambahkan, pemutakhiran data pemilih berkelanjutan ini adalah supaya nanti waktu pelaksanaan pemilu datanya tidak amburadul, maka sejak sekarang bawaslu dan KPU selalu mengupdate terus data pemilih. Dalam acara koodinasi ini juga diadakan acara diskusi dengan menghadirkan narasumber, Ketua KPU Jakarta Utara, Abdul Bahder Maloko. Dalam kesempatan tersebut ia menyampaikan, " Dalam pemutakhiran data pemilih yang dilakukan KPU selain data dari instasi terkait data didapat juga dari partisipasi masyaraka. Kemudian data kami sandingkan, dan dilakukan verifikasi datanya" kata Bahder. Sedangkan Mohammad Dimyati sebagai narasumber dalam acara ini mengatakan, dengan pemutakhiran data pemilih ini, agar kedepan dalam pelaksanaaan tahapan pemilu tidak menemui hambatan terkait data pemilih, karena data pemilih ini merupakan jantung untuk memulai pelaksanaan pemilu yang demokratis yang melibatkan seluruh komponen masyarakat yang memiliki hak, sehingga mereka mempunyai kepastian secara hukum untuk ikut serta dalam pelaksanaan pesta demokrasi. Hadir dalam acara Koordinasi Tahapan Pemilu/ Pemilihan Bawaslu Jakarta Utara yaitu Organisasi Masyarakat, Lembaga pemantau Pemilu serta elemen masayarakat dan hadir juga dari elemen mahasiswa.
(NORIS)
0 Comments