P. Raya

Bhiksu Duta Sutra : Melimpahkan Jasa Ke Seorang Yang Sakit Agar Cepat Sembuh

PALANGKA RAYA - Merupakan kegiatan rutin bagi Tokoh Agama Budha Untuk Mengadakan Puja Bhakti. Begitu pula pada hari rabu, 8 september 2021, tokoh agama budha Kota Palangka Raya, Bhiksu Duta Sutra pun melaksanakan tugasnya membimbing umat menuju jalan Budha Di Vihara Nagarjuna, Jln. Alson III Kec. Bukit Tunggal, Kota Palangka Raya.

Dalam puja bhakti minggu ini. Bhiksu Duta Sutra menuntun umat Budha membaca Bhaisadjaguru Sutra, yaitu sutra Sang Buddha penyembuhan yang berisikan ke 12 ikrar-Nya dan tanah suci-Nya di sebelah timur.

Hyang Buddha berkata pada Manjusri, jika engkau pergi Kearah Timur Melewati Tanah Buddha Sebanyak 10 Kali Jumlah Butir-Butir Pasir Di sungai Gangga, Engkau Akan Menemukan Suatu Negeri Yang Disebut Lazuardi Murni. Buddha Adalah Tathagatha Cahaya Lazuardi Guru Penyembuhan, Arhat, Yang Mencapai Penerangan Sempurna, Yang Telah Menempuh Jalan Mulia, Dia Yang Mengenal Segenap Dunia, Mahluk Tiada Tandingnya, Penjinak Nafsu, Guru Dewa Dan Manusia. Beliau Yang Sadar Dan Beliau Yang Luhur. Manjusri, Sewaktu Hyang Tathagatha Cahaya Bodhisattva, Beliau Membuat 12 Ikrar Yang Memungkinkan Semua Mahluk Hidup Untuk Memperoleh Apa Yang Mereka Ingingkan.

Bhiksu Duta Sutra menunjukan satu diantara ke 12 ikrar agung yakni Ikrar agung ke 3 yang berbunyikan Aku Berikrar Bahwa Bila Aku Mencapai Penerangan Di masa Yang Akan Datang, Dengan Kebijaksanaan Dan Caraku yang Tidak Terbatas. Aku Akan Mengusahakan Agar Semua Mahluk Mendapat Segala Apa Yang Mereka Perlukan Sehingga Mereka Tidak Akan Mengalami Kekurangan Kebutuhan Hidup.

 

(Hary Reymondo)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments